REFLEKSI 2 TAHUN FATISDA (2 April 2024)

Fakultas Teknologi Informasi dan Sains Data (FATISDA) Universitas Sebelas Maret (UNS) telah berumur 2 tahun pada tanggal 11 Maret 2024. Teriring rasa syukur alhamdulillah, semua civitas academika FATISDA melakukan refleksi 2 tahun terbentuknya Fakultas yang diselenggarakan pada hari Selasa 2 April 2024 di Ballroom Gedung Ki Hajar Dewantara UNS Tower. Acara dihadiri oleh jajaran Dekanat yaitu Bapak Drs. Harjana, M.Si., M.Sc., Ph.D. (Plt Dekan), Bapak Dr. Wiharto, S.T., M.Kom. (Plt Wakil Dekan 1), Ibu Dr. Desi Suci Handayani, S.Si., M.Si. (Plt Wakil Dekan 2) dan Bapak Dr. Fahru Nurosyid, S.Si., M.Si. (Plt Wakil Dekan 3).

Acara Refleksi 2 tahun FATISDA dikemas dalam acara Talkshow perjalanan Fakultas dengan pembicara dan nara sumber Bapak Drs. Harjana, M.Si., M.Sc., Ph.D., Bapak Dr. Wiharto, S.T., M.Kom., Ibu Dr. Desi Suci Handayani, S.Si., M.Si., Bapak Dr. Fahru Nurosyid, S.Si., M.Si., Bapak Prof. Bambang Harjito, M.App.Sc., Ph.D dan Ibu Dr. Umi Salamah, S.Si., M.Kom., yang dipandu oleh Bapak Dr. Wisnu Widiarto, S.Si., M.T.

 

Acara kemudian ditutup dengan doa, setelah acara Tausiah sebelum Buka Puasa yang disampaikan oleh Ustadz Dr. Irfan A.N. S.Ag., M.Ag. dengan tema “Membangun Budaya Kerja Islami Menuju Kejayaan FATISDA” dengan memaknai Islami bukan hanya sekedar Islam tetapi diartikan juga sebagai budaya luar yang sesuai dengan ajaran Islam.