Perkenalan HIMASTER
Himpunan Mahasiswa Informatika atau lebih sering dikenal dengan HIMASTER merupakan organisasi kemahasiswan yang berada di lingkup Program Studi Informatika Fakulast Teknologi Informasi dan Sains Data. Awalnya, jurusan ini bernama Ilmu Komputer. Oleh karena itu, himpunan mahasiswanya bernama Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer atau dapat disingkat menjadi HIMASTER.
HIMASTER berdiri pada tanggal 23 Februari 2008. HIMASTER dipimpin oleh seorang Ketua Umum dengan dibantu Wakil Ketua Umum serta beberapa bidang di dalamnya. Bidang-bidang tersebut antara lain kesekretariatan, bendahara, PSDM (Pengembangan Sumber Daya Manusia), JANGKER (Jaringan dan Kerjasama), MIKAT (Minat dan Bakat), PEMTEK (Pengembangan Teknologi), KL (Kemandirian Lembaga), MEDIF (Media dan Informasi), serta PO (Penghembangan Organisasi).
Visi & Misi Himaster
Jargon
Himaster Atsa (aktif, inovatif, inventif)
VISI
Bersama mewujudkan HIMASTER UNS yang Inovatif dengan bergerak bersama secara aktif dan memiliki rasa kekeluargaan sebagai wadah pengembangan mahasiswa Informatika dan aspirasi mahasiswa.
MISI
- Mengedepankan kekeluargaan dan kebersamaan dalam berpatisipasi mewujudkan Himaster sebagai tempat belajar dan berkembang bersama.
- Menjalin dan mempererat komunikasi dan hubungan dengan seluruh elemen Informatika guna menjadikan Himaster UNS sebagai tempat untuk menyalurkan aspirasi mahasiswa
- Menjadi wadah serta mengembangkan potensi minat bakat mahasiswa Informatika UNS di bidang akademik dan non akademik.
- Membuat program kerja yang inovatif guna meningkatkan kualitas mahasiswa Informatika UNS
IF Peduli
IF Peduli
SAMARU
IF PEDULI
Kegiatan-kegiatan
Himaster
- IF Peduli
IF Peduli merupakan kegiatan sosial dari Himpunan Mahasiswa Informatika (HIMASTER). - SAMARU (Sambutan Mahasiswa Baru)
Samaru Hellomaru merupakan salah satu program PSDM yang dilaksanakan beberapa kali ketika pengumuman diterimanya mahasiswa baru. Program ini bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa baru ke HIMASTER ataupun prodi Informatika dan sebaliknya serta memberikan pengetahuan mahasiswa baru tentang perkuliahan. - IF Awarding
Tujuan dari diadakannya IF Awarding adalah untuk memberikan apresiasi atas pencapaian akademik, prestasi non-akademik, kepemimpinan, kreativitas, kontribusi sosial, atau prestasi lainnya yang telah membawa dampak positif dan membanggakan bagi prodi Informatika. - OSPRODI
Ospek Prodi merupakan bagian dari program Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (PSDM) yang bertujuan untuk memperkenalkan dan menarik minat mahasiswa Informatika angkatan baru terhadap program studi Informatika. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk membangun rasa tanggung jawab dan solidaritas antar mahasiswa baru.